Selasa, 24 September 2013

Avokad Sejuta Manfaat


Ini dia berbagai alasan agar kita banyak mengonsumsi avokad:
1. Avokad berfaedah mengendalikan kadar gula darah
2. Avokad mengandung lutein yang sangat penting untuk melindungi kesehatan mata
3. Avokad mengandung asam oleat yang dapat meningkatkan sistem kardiovaskular. Avokad juga mengandung asam folat untuk mengontrol tingkat homosistein
4. Avokad mengandung antioksidan "Glutathione" yang berperan mendongkrak sistem kekebalan tubuh
5. Avokad kaya serat sehingga membuat kita cepat kenyang sehingga porsi makan kita berkurang. Cocok buat yang sedang menurunkan berat badan

Catatan: Tapi ingat ya, hindari mengonsumsi avokad dalam bentuk jus yang terlalu manis. Gula dalam jus malah membuat kadar gula darah Anda menjadi tinggi dan bertambah gemuk. Karena itu carilah avokad yang benar-benar matang dan berasa lezat agar bisa dikonsumsi segar, tanpa diolah menjadi jus.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar